Selasa, 30 November 2010

Kasih

Kasih adalah suatu rasa yang dimiliki seseorang sebagai suatu sarana untuk menunjukkan perasaan memberi dan menjaga seseorang tanpa pamrih. Perasaan yang ditunjukkan dari lubuk hati terdalam tanpa memandang siapapun yang bisa memberikan rasa kedamaian serta keindahan bagi setiap orang yang merasakan kasih sejati yang tulus dan kasih yang sempurna. Sebuah rasa tanpa paksaan dan bujukan yang timbul dari rasa kemanusiaan.
Kasih itu cinta tanpa batas. Kasih itu lemah lembut. Kasih itu untuk siapa saja. Kasih tidak ada batasan. Kasih dalam artian “cinta” atau “sayang” dapat diartikan sebagai sebuah perasaan yang bersandar pada perasaan menyukai pada semua hal yang selanjutnya akan menjadi perasaan sayang yang disebabkan oleh perubahan berfikir yang berdasar pada pola tingkah laku objek. Keberlanjutan dari semua itu adalah cinta ketika tidak ada kontradiktif dalam penilaian kita sebelumnya terhadap objek yang kita inginkan.
Contohnya saja kasih seorang ibu kepada anaknya. Kasih yang diberikan tanpa paksaan dan tulus dari dalam hati yang diberikan tanpa batas.
Makna kasih adalah hati, yang tidak dapat dilihat oleh mata, dan tak dapat dirasa oleh lidah. Tidak berhitung untung memberi, tidak meminta untuk rasa. Kasih menerima dan memberi apa yang ada. Kasih itu murah hatu serta mengampuni dan memaafkan. Kasih adalah cinta sejati karena ia sabar dan tidak cemburu.
Sebuah perkataan yang dilakukan dengan perbuatan adalah kasih. Karena kasih tak hanya terucap, tapi dapat dirasakan dengan perbuatan.


http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20080406060625AAopEki

Tidak ada komentar:

Posting Komentar